Info Sekolah
Monday, 17 Feb 2025
  • Selamat Datang di website resmi SMK Negeri 13 Surabaya
  • Selamat Datang di website resmi SMK Negeri 13 Surabaya
4 February 2025

Memahami Pentingnya Sholat dalam Peringatan Isra’ Mi’Raj Nabi Muhammad SAW

Tue, 4 February 2025 Dibaca 32x Uncategorized

Surabaya – Dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H, SMK Negeri 13 Surabaya menggelar acara yang penuh khidmat di lapangan utama sekolah pada Jumat, 31 Januari 2025.

Acara ini dihadiri oleh seluruh siswa-siswi kelas X, XI, dan XII, serta jajaran guru dan tenaga kependidikan. Dengan mengusung tema “Sholat dan Doa sebagai Benteng Terbaik dalam Kehidupan”. Kegiatan diawali dengan penampilan Al Banjari yang membangkitkan semangat religius, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran yang menyejukkan hati, serta tari Islami yang memukau.

Ustad Edi Syukri, S.Ag, yang hadir sebagai pembicara, menyampaikan tausiyah mengenai pentingnya menegakkan sholat sebagai tiang agama dan benteng dalam menghadapi tantangan kehidupan.

Semoga dengan diadakannya peringatan Isra’ Mi’raj ini, dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan seluruh warga sekolah SMK Negeri 13 Surabaya. Aamiin.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar